post image

Pangkalan TNI Angkatan Laut Bandung Gelar Sosialisasi Penanaman Mangrove di Wilayah Pesisir Pantai Selatan Jawa Barat

TNI AL,Bandung, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung yakni Posal Pangandaran, Posal Palabuhanratu, serta Posal Ujung Genteng menggelar Sosialisasi Kegiatan Penanaman Mangrove di Wilayah Pesisir Selatan Jawa Barat Tahun 2025 yang disampaikan langsung oleh Para Danposal Jajaran Lanal Bandung, Selasa (04/11/2025).

Dalam sambutannya,  Komandan Lanal (Danlanal) Bandung Kolonel Laut (P) Erfan Indra Darmawan, S.E., M.Tr.Hanla., M.M., CIQaR.,  yang disampaikan para Danposal Jajaran Lanal Bandung mengatakan bahwa program penanaman mangrove yang akan dilaksanakan beberapa hari kedepan adalah program kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan TNI Angkatan Laut dimana akan dilaksanakan dibeberapa lokasi sepanjang Pesisir Pantai Selatan Jawa Barat. 

Untuk wilayah Pesisir Pantai Selatan Jawa Barat penanaman mangrove di laksanakan di 5 titik di 4 (empat) Kabupaten yaitu di Kabupaten Pangandaran di Dusun Majingklak Desa Pamotan Kecamatan Kalipucang, kemudian di KabupatenTasikmalaya di Desa Cidadap dan Desa Cikawungading, lalu di Kabupaten Cianjur di Kecamatan Agrabinta, serta di Ciwaru Kabupaten Sukabumi. 

Kami Lanal Bandung mengharapkan program penanaman mangrove ini dapat terlaksana dengan lancar, aman, dan mudah-mudahan apa yang kita rencanakan dapat terealisasi dengan baik dan berhasil sehingga dapat bermanfaat untuk masa yang akan datang. 

(Pen Lanal Bandung)

0 Komen