POLSEK BANTARGEBANG AMANKAN IBADAH JUMAT AGUNG DI GEDUNG SERBAGUNA HKBP KOTA BEKASI
Kota Bekasi, — Dalam rangka menjamin keamanan dan kenyamanan umat Kristiani dalam menjalankan ibadah Jumat Agung, jajaran Polsek Bantargebang melaksanakan kegiatan pengamanan di Gedung Serbaguna HKBP yang berlokasi di Jalan Raya Padurenan, Kelurahan Padurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Jumat (18/4/2025).
Pengamanan dimulai sejak pukul 09.00 WIB dan akan berlangsung hingga kegiatan selesai. Dalam ibadah yang dihadiri sekitar 700 jemaat ini, tema yang diangkat adalah "Memperingati Hari Kematian Tuhan Yesus (Jumat Agung)", dengan Pendeta Detur Purba, S.Th bertindak sebagai pemimpin ibadah.
Kegiatan ini mendapat perhatian serius dari aparat keamanan demi memastikan jalannya ibadah berlangsung aman dan khidmat. Adapun kekuatan pengamanan yang diterjunkan terdiri ddari Polri dari Unit Binmas Polsek Bantargebang, TNI, dan Satpol PP.
Para personel yang terlibat antara lain Ipda Nasrulloh, Aiptu Munasir, Aipda Mugiyono, Aipda Sarino, dan Bripka Putra Haryono. Mereka disiagakan untuk memastikan kelancaran lalu lintas, mengawasi keamanan di sekitar lokasi ibadah, serta melakukan koordinasi aktif dengan petugas pengamanan internal gereja dan perangkat wilayah setempat.
Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro, SH, SIK, MH menyampaikan apresiasi atas kinerja jajaran yang tetap siaga dan profesional dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah.
“Sesuai komitmen kami, Polri hadir untuk semua golongan dan agama. Pengamanan ini bagian dari tugas kami dalam menjaga toleransi dan keamanan di wilayah hukum Polres Metro Bekasi Kota,” ujar Kapolres dalam keterangannya.
Hingga laporan ini diterbitkan, kegiatan ibadah Jumat Agung di Gedung Serbaguna HKBP berjalan lancar, tertib, dan kondusif.
(NK)
0 Komen