post image

Prajurit Lanal Bintan Donorkan DarahUntuk Kemanusiaan, Tunjukkan Sinergi dan Kepedulian Sosial Yang Nyata

TNI AL, Bintan, Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas), Prajurit Lanal Bintan turut berpartisipasi dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tanjung Uban, Rabu (21/01/2026). 

Kegiatan ini diinisiasi bersama instansi pemerintah lain dan Tim Medis Palang Merah Indonesia (PMI) Tanjung Uban.

Sejumlah perwakilan Prajurit Lanal Bintan hadir secara antusias menunjukkan komitmen luar biasa dalam mendukung program kemanusiaan. Donor darah bukan sekadar kegiatan rutin, melainkan bentuk nyata dari spirit yang tumbuh dari keterlibatan TNI AL dalam pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menguatkan sinergi lintas instansi serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya donor darah dalam menunjang pelayanan kesehatan nasional. Ditengah tugas operasional yang menuntut kesiagaan tinggi, kehadiran Prajurit Lanal Bintan menegaskan bahwa kepemimpinan dan kewajiban sebagai anggota TNI AL tidak terbatas pada tugas pertahanan, tetapi juga meliputi tanggung jawab sosial.

(Pen Lanal Bintan)

0 Komen