Polisi Humanis, Polsek Kepulauan Seribu Utara Gelar Patroli Malam Cegah Tawuran Remaja
Kepulauan Seribu – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu, menggelar patroli malam untuk mencegah aksi tawuran remaja di wilayahnya, Sabtu (22/02/2025). Patroli ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Iptu Yoyo Hidayat, S.H., bersama jajarannya.
Berbeda dengan patroli biasa, kegiatan ini dilakukan dengan pendekatan humanis. Polisi tidak hanya berkeliling memastikan keamanan, tetapi juga menyapa dan berdialog dengan para remaja yang masih berkumpul di beberapa titik. Dengan ramah, mereka memberikan imbauan agar menjauhi tindakan negatif seperti tawuran dan lebih memilih aktivitas yang bermanfaat bagi masa depan.
"Kami ingin membangun kesadaran di kalangan remaja bahwa tawuran bukanlah solusi, melainkan hanya akan merugikan diri sendiri dan orang lain. Dengan patroli humanis ini, kami mengajak mereka untuk memilih jalan yang lebih baik," ujar Iptu Yoyo Hidayat.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari masyarakat. Warga mengapresiasi langkah cepat dan sigap kepolisian dalam mengantisipasi gangguan keamanan. Banyak orang tua yang merasa lebih tenang dengan adanya patroli ini, karena anak-anak mereka mendapat bimbingan langsung dari pihak kepolisian.
Polsek Kepulauan Seribu Utara menegaskan bahwa patroli malam dan kegiatan preventif lainnya akan terus ditingkatkan demi menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari aksi kriminalitas. Dengan sinergi antara kepolisian dan masyarakat, diharapkan wilayah Kepulauan Seribu Utara tetap kondusif dan harmonis.
(Humas Polres Kepulauan Seribu/NK)
0 Komen