post image

Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Cijeruk Polres Bogor Giat Cooling System Patroli Sambang Ajak Jaga Kondusifitas Cegah Gangguan Kamtibmas

POLRES BOGOR – Aiptu Rudi Komarudin, selaku Bhabinkamtibmas, melaksanakan kegiatan patroli sambang kepada warga di wilayah Desa Cisalada, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (26/04/2025). Kegiatan sambang ini akan menjadi rutinitas guna mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus melakukan deteksi dini di wilayah hukum Polsek Cijeruk.

Patroli dalam rangka cooling system ini menjadi salah satu sarana anggota Polri untuk membangun keakraban dan kedekatan dengan masyarakat, sehingga tercipta hubungan emosional yang harmonis antara warga dan aparat kepolisian.

Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Cijeruk, AKP Didin Komarudin, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk mempererat hubungan dengan masyarakat. Dengan demikian, warga akan merasa lebih dekat dengan Polri, tanpa adanya sekat yang memisahkan.

"Sehingga warga akan lebih mudah berkolaborasi dengan anggota, turut serta menjaga Kamtibmas di lingkungan, dan informasi yang didapatkan pun akan lebih cepat ditindaklanjuti," terang Kapolsek.

Lebih lanjut, AKP Didin menambahkan bahwa sesuai arahan Kapolres Bogor, langkah ini diharapkan dapat semakin memperkuat ikatan antara polisi dan warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat merasakan kehadiran POLRI dalam upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh warga.

Dalam kesempatan lain, Kasi Humas Polres Bogor, IPTU Desi Triana, S.H., M.H., mengimbau kepada masyarakat apabila menemukan adanya gangguan Kamtibmas, tindakan kriminalitas, ataupun indikasi perekrutan tenaga kerja ilegal dengan iming-iming gaji besar tanpa payung hukum yang sah—yang masuk dalam kategori Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)—agar segera melaporkannya melalui Call Center (021) 110 yang melayani 24 jam, atau ke nomor aduan Polres Bogor 0812-1280-5587.


(Humas Polres Bogor)

0 Komen