Bhabinkamtibmas Bersama Lurah dan Linmas Laksanakan Pembersihan Tembok
Kota Bekasi - Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan dan memperindah wajah kota, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jakamulya, Bripka Sudirman, bersama Lurah Jakamulya, staf kelurahan, dan anggota Linmas, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan tembok yang terkena aksi vandalisme di sepanjang jalan pinggir Tol Cikunir, tepatnya di wilayah Kelurahan Jakamulya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Minggu (27/4).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekaligus upaya menanggulangi maraknya aksi coret-coretan liar atau vandalisme yang merusak keindahan fasilitas umum. Tembok sepanjang jalan tol yang sebelumnya dipenuhi dengan tulisan-tulisan tidak bertanggung jawab dibersihkan secara bersama-sama menggunakan peralatan sederhana dan cat pelapis.
Dalam kesempatan tersebut, Bripka Sudirman juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar turut serta menjaga lingkungan dan tidak segan melaporkan apabila melihat pelaku vandalisme atau tindakan lain yang merugikan kepentingan umum. “Tindakan vandalisme bukan hanya merusak estetika, tetapi juga mencerminkan kurangnya kepedulian terhadap fasilitas umum yang dibangun untuk kenyamanan bersama. Mari kita jaga dan rawat lingkungan ini bersama-sama,” ujarnya.
(Humas Polres Metro Bekasi Kota)
0 Komen