Polsek Pademangan Gelar Kegiatan Jumat Berkah, Bagikan Nasi Kotak kepada Warga Kurang Mampu
Jakarta, - Polsek Pademangan kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui kegiatan Jumat Berkah, dengan membagikan 50 nasi kotak kepada warga yang membutuhkan di wilayah Jalan GOR Pademangan Jakarta Utara, Jumat (25/4/2025) siang.
Kegiatan sosial yang dimulai pukul 13.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pademangan, Kompol Immanuel Sinaga, S.H, S.I.K, M.H, dan menyasar anak-anak, lansia, serta masyarakat kurang mampu yang berada di sekitar lokasi.
Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah pejabat Polsek Pademangan, antara lain Kanit Intelkam Ipda Rasman, S.H, Kanit Samapta Iptu Mansur, Panit Samapta Aiptu Dwi Herianto, Kapospol Ancol Iptu Antonius Djoko S, Kapospol Pademangan Barat Aiptu Lukman, dan Kapospol Mangga Dua Aiptu Wira Harja.
“Melalui kegiatan Jumat Berkah ini, kami ingin hadir di tengah masyarakat dan berbagi kebahagiaan, khususnya kepada mereka yang membutuhkan,” ujar Kompol Immanuel Sinaga.
Kegiatan berbagi nasi kotak ini menjadi salah satu upaya Polsek Pademangan dalam mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, serta menumbuhkan rasa kepedulian sosial di lingkungan sekitar.
(NK)
0 Komen