post image

Polisi Humanis, Polsek Kepulauan Seribu Selatan Amankan Dermaga Pulau Pari Sambil Bantu Wisatawan

Pulau Pari – Dalam semangat pelayanan yang humanis, Polsek Kepulauan Seribu Selatan melaksanakan kegiatan pengamanan di Dermaga Pulau Pari, Sabtu (26/04/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program "Polisi Baik" yang digagas Polres Kepulauan Seribu untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi para wisatawan.

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Sanyata Harsono, mengatakan bahwa dalam pengamanan tersebut personel kepolisian "aktif membantu wisatawan saat turun dari kapal", terutama anak-anak, lansia, dan penumpang dengan barang bawaan yang cukup banyak.

"Ini bagian dari pelayanan kami kepada masyarakat dan wisatawan. Polisi hadir bukan hanya untuk mengawasi, tetapi juga membantu secara langsung di lapangan dengan pendekatan yang humanis," ujar AKP Sanyata.

Selain itu, petugas juga melakukan "pengawasan ketat terhadap barang bawaan wisatawan" yang masuk ke wilayah Pulau Pari. Hal ini bertujuan untuk "mencegah masuknya barang-barang terlarang seperti narkoba dan minuman keras (miras)" ke lingkungan pulau.

Kapolsek menegaskan bahwa pengamanan dermaga bukan hanya sekadar rutinitas, melainkan bentuk nyata upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif, khususnya selama akhir pekan dan musim liburan.

Dengan hadirnya Polisi Baik dan Humanis di dermaga, wisatawan mengaku merasa lebih tenang dan dihargai. Pengamanan ini diharapkan terus meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran Polri di tengah-tengah mereka.

(FG)

0 Komen